Perbedaan Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge

Perbandingan Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge - Untuk anda penggemar berat smartphone Samsung, tentunya anda tahu bahwa tahun lalu vendor ini sempat merilis smartphone flagshipnya ke pasaran yang di labeli dengan nama Samsung Galaxy S7. Perilisan smartphone flagship tersebut tentunya merupakan hal rutin bagi Samsung sebagai antisipasi untuk menghadapi para kompetitornya, khususnya popularitas Iphone 6 pada saat itu.
Perbedaan Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge

Kehadiran Samsung Galaxy S7 saat itu tidak sendirian. Seperti biasa, Samsung juga turut menghadirkan seri lain dari setiap produk terbarunya dan untuk seri lain dari Samsung Galaxy S7 adalah Samsung Galaxy S7 Edge. Saat sebelum louncing dan pada awal perilisannya, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge mendapatkan sambutan positif yang luar biasa dari para pecinta smartphone.

Namun, beberapa bulan setelahnya, smartphone ini mendapatkan review yang cukup buruk.
Akan tetapi diluar berbagai kejadian yang menimpa Samsung Galaxy S7 ataupun S7 Edge, kedua smartphone ini cukup menarik untuk dibahas dari segi spesifikasinya. Seperti yang kita tahu, keduanya merupakan smartphone flagship yang tentunya memiliki spesifikasi di atas rata-rata.

Perbandingan Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge

Nah, jika dibandingkan antara keduanya, kira-kira siapakah yang lebih baik antara Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge? Langsung saja, simak perbandingannya berikut ini.

Build Quality

Kedua smartphone yang dirilis bersamaan ini memiliki build quality yang sangat mirip dimana bodi keduanya terbuat dari material full metal, dan konsep desainnya juga tidak berbeda jauh. Selain itu dari segi dimensi baik Samsung Galaxy S7 maupun S7 Edge juga sama-sama memiliki dimensi yang sangat kompak yakni 143.4 x 70.8 x 6.9 mm.

Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan telekomunikasi, kedua smartphone juga telah dibekali dengan Optional dual SIM (nano SIM) dan juga tentunya USB micro 2.0 & USB Host untuk kepentingan transfer data.

Bandingkan dengan Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Note 8

Sensor

Sebagai smartphone berlabel flagship, tentunya baik Samsung Galaxy S7 maupun S7 Edge telah dibekali dengan sensor-sensor dengan tingkat responsibilitas dan akurasi tinggi. Beberapa dari sensor tersebut antara lain proximity, compass, accelerometer, gyro, Sp02, heart rate, barometer, dan juga fingerprint yang terletak di bagian terluar smartphone.

Display

Dari segi display, ada sedikit perbedaan antara Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge dimana Samsung Galaxy S7 dibekali dengan layar seluas 5.1 inch sedangkan Samsung Galaxy S7 Edge mengusung layar seluas 5.5 inch.

Diluar itu, kedua layar sama-sama memiliki resolusi yang tinggi, yakni 1440 x 2560 pixels serta telah mendukung teknologi Super AMOLED capacitive touchscreen dan juga fitur Multitouch. Selain itu, keduanya juga memiliki pelindung layar Corning Gorilla Glass untuk melindungi layar dari goresan-goresan benda tajam.

Konektivitas

Sementara itu untuk konektivitas smartphone, Samsung telah membekali kedua produk flagshipnya tersebut dengan dukungan jaringan penuh terhadap 2G GSM, 3G HDSPA, dan tentunya 4G LTE.

Sedangkan untuk fitur-fitur transfer file, navigasi, dan sebagainya, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge memiliki kesamaan yaitu sama-sama punya fitur Bluetooth v4.2, A2DP, GPS, A-GPS, Hotspot, Wi-Fi, Wi-Fi Direct, dan Hotspot. Sedikit perbedaan antara keduanya adalah S7 Edge memiliki Radio FM sedangkan Samsung Galaxy S7 tidak.

Bandingkan dengan Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy C9 Pro

Processor

Beralih ke sektor dapur pacu. Di bagian ini, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge dibekali dengan komposisi dan kecepatan prosessor yang benar-benar mirip. Keduanya sama-sama menggunakan chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820 / Exynos 8890 Octa yang dikombinasikan dengan CPU tingkat tinggi yakni Dual-core 2.15 GHz & Dual-core 1.6 GHz / Quad-core 2.3 GHz + Quad-core 1.6 GHz. Selain itu, untuk pengatur grafis, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge akan mengandalkan GPU Adreno 530.

Memory

Kedua smartphone flagship produk Samsung ini telah dibekali dengan memori bertipe tinggi dimana untuk smartphonenya kali ini Samsung memberikan dua varian memori yang berkapasitas cukup lapang. Untuk versi pertama berkapasitas 32 GB sedangkan kedua 64 GB.

Kedua memori di atas juga dapat diperluas kembali menggunakan slot micro SD yang langsung tergabung dengan slot SIM 1. Kapasitas maksimal yang bisa digunakan untuk micro SD ini adalah 200 GB. Sedangkan untuk memori sementara atau RAM smartphone ini memiliki RAM berkapasitas 4 GB.

Baterai

Perbedaan cukup mencolok terlihat pada sisi baterai dimana Samsung Galaxy S7 dibekali dengan baterai berdaya lebih kecil yakni 3.000 mAh sedangkan S7 Edge 3.600 mAh. Keduanya sama-sama tidak memiliki fitur fast charging.

Kamera

Kamera yang digunakan oleh Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge memang tidak memiliki resolusi yang terlalu tinggi, namun fitur-fitur pendukungnya sudah cukup untuk membuat hasil jepretan kamera tersebut terlihat berkelas.

Di bagian belakang, baik Samsung Galaxy S7 maupun S7 Edge sama-sama memiliki kamera beresolusi 12 MP f/1.7, 26 mm, phase detection, LED Flash, geo tagging, face detection, auto HDR, dan panorama. Kamera ini mampu merekam video dengan kualitas 2160@30fps, 1080p@60fps, 720p@120fps.

Sedangkan di bagian depan, smartphone ini memiliki kamera beresolusi 5 MP, f/1.7, 22 mm, dual video call, dan auto HDR.

Bandingkan dengan Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy J7 Pro

Faktor extra

Beberapa fitur tambahan menarik yang dimiliki kedua smartphone ini antara lain ada fingerprint, FM Radio untuk S7 Edge, dukungan multitasking yang bagus, dan juga tentunya sertifikat IP68 yang membuat keduanya tahan air dan debu.
Perbedaan Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge

Perbedaan Spesifikasi Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge

Perbedaan Samsung Galaxy S7 Samsung Galaxy S7 Edge
Jaringan 4G – LTE 4G – LTE
Dimensi 142,4 x 69.6 x 7,9 mm 146,4 x 69,6 x 7,9 mm
Berat 152 gram 152 Gram
Bahan Frame metal Cover Glass Frame metal Cover Glass
LED Notifikasi Ada Ada
Layar 5,1 Inci Super AMOLED 5.5 Inci super AMOLED
Resolusi Layar 1440 x 2560 piksel 1440 x 2560 pixel
Water Resistance IP68 Water Resistance IP68
Pelindung Corningg Gorilla Glass 5 Corning Gorilla Glass 5
OS v6.0 Marsmalow v6.0 Marsmalow
Chipset Exynos 8990 Exynos 8990
CPU Octa core 2,3 GHz Octa Core 2,3 GHz
GPU Mali T880MP12 Mali T880MP12
RAM 4 GB 4 GB
Memori internal 32 GB 32 GB
Memori eksternal 200 GB 200 GB
Kamera belakang 12 MP 12 MP
LED Flash LED Flash
Autofocus Autofocus
OIS OIS
Kamera Depan 8 MP 8 MP
Baterai Li ion 3000 mAh Li ion 3600 mAh
Fast Charging Fast Charging

Posting Komentar

Komentar telah ditutup. Jika ada yang perlu disampaikan terkait konten ini, silahkan kirim pesan lewat laman kontak.